13 Tips Cara Memutihkan Ketiak Secara Alami Dengan Cream Pemutih Ketiak dalam 1 Hari

Bagi sebagian kaum hawa yang memuja kecantikan hal yang paling tidak disukai adalah ketika ketiak tidak semulus warna kulit wajah yang cerah. Hal tersebut jangan membuat berkecil hati, ada banyak cara memutihkan ketiak yang bisa dilakukan manual di rumah baik secara alami maupun dalam praktek medis. Namun alangkah lebih baik jika dengan cara alami karena lebih irit, tanpa harus mengeluarkan biaya yang mahal dan aman.

Tips Cara Memutihkan Ketiak Secara Alami Dengan Cream Pemutih Ketiak dalam 1 Hari

Sebelum saya bahasBaramana tips memutihkan ketiak, ada berbagai faktor yang menyebabkan ketiak menghitam atau warna tidak secerah kulit wajah. Menghitamnya ketiak merupakan hal yang normal dan bukan sebuah penyakit yang berbahaya. Ada banyak faktor yang menyebabkan ketiak anda menjadi hitam.

Tips Cara Memutihkan Ketiak Secara Alami Dengan Cream Pemutih Ketiak dalam 1 Hari

Penyebab kulit ketiak menjadi hitam

a. Faktor bertambahnya usia
Seiring bertambahnya usia maka warna lipatan kulit ketiak akan semakin menghitan atau gelap.
b. Faktor hormon
Pada wanita yang sedang hamil terutama pada awal masa kehamilan akan meningkatkan hormon estrogen dan progesteron yang dapat menyebabkan kulit ketiak menjadi menghitam atau warnanya gelap.
c. Karena menumpuknya sel kulit mati
Dalam persfektif dermatologis, penyebab warna kulit ketiak menjadi gelap atau hitam adalah karena menumpuknya sel kulit mati yang terjebak di lipatan ketiak.
d. Karena terlalu sering mencukur atau mencabut bulu ketiak
Mencukur atau mencabut bulu ketiak akan menyimpan bekas pada pangkal kulit ketiak menjadi gelap atau hitam. Demikian halnya tindakan wexing harus dilakukan secara hati-hati karena dapat berakibat terjadinya iritasi pada kulit.
e. Faktor Bahan kimia
Deodoran jenis roll-on yang mengandung bahan berbahaya seperti merkuri dapat mengakibatkan kulit ketika jadi hitam. Jadi berhati-hatilah dalam memilih dan menggunakan deodoran untuk ketiak anda. pun demikian deodoran yang mengandung alkohon dapat menyebabkan iritasi pada kulit ketiak anda sehingga terjadi hiperpigmentasi, yang menyebabkan ketiak hitam.
f. Acanthosis nigricans
Perubahan warna pada ketiak atau bagian ketiak anda menjadi agak gelap dapat diakibatkan karena kondisi acanthosis nigricans. Hal tersebut dapat disebabkan oleh produksi insulin atau karena gangguan glandular. Dan biasanya terjadi pada orang yang obesitas.
g. Hiper pigmentasi
Kondisi hiper pigmentasi akan menyebabkan kulit menghasilkan pigment melanin berlebihan. Dan jika ini terjadi, sebaiknya konsultasikan kepada dokter kulit untuk perawatan.

Cara Memutihkan Ketiak Dengan Cepat

Beberapa cara memutihkan ketiak yang menghitam berikut ini dapat anda coba.
1. Cara memutihkan ketiak dengan jeruk nipis dan kapur sirih
Anda dapat memanfaatkan sari jeruk nipis yang di campur kapur sirih untuk menghilangkan noda-noda hitam pada ketiak. Caranya, iris jeruk nipis menjadi beberapa bagian, ambil sarinya kemudian campur dan aduk rata dengan kapur sirih secukupnya kemudian oleskan pada area ketiak anda. Dan sebaiknya lakukan cara memutihkan ketiak tersebut setelah mandi.

2. Cara memutihkan ketiak dengan cream alami Pemutih Ketiak dari bubuk kunyit, sari jeruk nipis dan yogurt
Membuat cream dari bahan alami seperti bubuk kunyit, sari jeruk nipis dan yogurt dapat menjadi pilihan yang bijak untuk memutihkan ketiak anda. Proses pembutannyapun sangat sederhana dan mudah. Anda siapkan bubuk kunyit, perasan sari jeruk nipis dan yogurt, kemudian aduk secara merata sampai berbentuk cream lalu oleskan pada area ketiak anda yang menghitam dan diamkan beberapa menit, setelah itu cuci bersih dengan sabun.

3. Cara memutihkan ketiak dalam 1 Hari dengan mentimun
Selain jus mentimun yang dipercaya dapat memutihkan kulit, ternyata irisan atau parutan mentimun juga dapat mengobati iritasi dan mengencangkan kulit. Caranya sangat simpel, anda parut atau iris mentimun secukupnya kemudian oleskan secara merata pada ketiak, diamkan beberapa menit (10-20 menit) dan setelah itu cuci bersih dengan sabun. Lakukan cara ini secara rutin 2-4 kali dalam seminggu agar hasilnya maksimal.

4. Cara memutihkan ketiak dengan cream kulit jeruk
Jika anda sering makan jeruk maka jangan dulu dibuang kulitnya karena kulit jeruk banyak manfaatnya salah satunya adalah dapat digunakan sebagai bahan untuk memutihkan kulit ketiak. Caranya sangat mudah dan sederhana, yaitu jemur kulit jeruk sampai kering kemudian haluskan, lalu masukan ke wadah yang bersih kemudian campurkan dengan perasan jeruk lemon dan aduk sampai mengental seperti cream. Oleskan pada kulit ketiak dan diamkan kira-kira 15-20 menit lalu cuci sampai bersih dengan air hangat sambil digosok secara perlahan.

5. Cara memutihkan ketiak dengan minyak kelapa asli
Cara memutihkan ketiak dengan minyak kelapa asli cukup mudah yaitu dengan menggunakan media kulit jeruk. Nah jika anda selesai makan jeruk kulitnnya jangan di buang dulu karena bisa digunakan sebagai media untuk memutihkan ketiak. caranya, teteskan minyak kelapa alsi, awas yang asli ya minyak kelapanya, pada kulit jeruk kemudian gosok perlahan secara merata pada area kulit ketiak, lakukan secara rutin dua kali dalam satu minggu.

6. Cara memutihkan ketiak dengan cream daun mint
Untuk memutihkan ketiak dengan daun mint yaitu daun mint tersebut di buat lotion atau cream dengan cara di tumbuk sampai halus. Kemudian oleskan secara merata lotion atau cream tersebut sambil digosok-gosok perlahan pada kulit ketiak. Diamkan selama kurang lebih setengan jam lalu cuci sampai bersih.

7. Cara memutihkan ketiak dengan cream tawas
Batu tawas bukan sembarang batu, batu ini mengandung zat anti jamur, anti bakteri, dan mengandung mineral alami yang mampu memutihkan kulit ketiak. Ada dua cara memutihkan ketiak dengan batu tawas yaitu pertama, larutkan batu tawas dengan air putih yang panas dan biarkan sampai berbentuk cream atau pasta kemudian oleskan secara merata pada area kulit ketiak yang menghitam, jika sudah mengering dan keras cuci sampai bersih. Kedua, rendam tawas dengan air lalu celupkan kain halus pada air rendaman kemudian gosok-gosok perlahan pada ketiak.

8. Cara memutihkan ketiak dengan cream kayu manis dan madu asli
Aduk sampai rata campuran bubuk kayu manis dan madu asli sampai berbentuk cream, jika sudah tercampur secara merata tinggal dioleskan pada kulit ketiak. Diamkan dulu beberapa menit lalu cuci dengan air hangat sampai bersih.

9. Cara memutihkan ketiak dengan cream tepung beras
Tepung beras banyak mengandung asam sitrat yang dipercaya mampu menghilangkan noda hitam dan membuat kulit menjadi cerah. Jadi selain dapat memutihkan ketiak juga dipercaya dapat memutihkan kulit wajah. Untuk memutihkan ketiak anda perlu menyiapkan tepung beras dan perasan air jeruk nipis atau jeruk lemon. Lalu kedua bahan tersebut di campur dengan menggunakan air hangat dan aduk sampai membentuk cream. Oleskan cream tersebut ke area ketiak anda dan diamkan selama kurang lebih setengah jam lalu cuci sampai bersih dengan air hangat. Lakukan cara tersebut setelah mandi.

10. Cara memutihkan ketiak dengan cream pemutih ketiak
Dan jika anda tidak mau repot-repot meracik bahan-bahan di atas maka anda dapat menggunakan cream pemutih ketiak yang di jual di toko-toko obat. Tapi saran saya tetap gunakan cream pemutih ketiak yang alami agar terhindar dari efek samping yang akan merugikan diri anda sediri.Jika selangkangan anda hitam juga baca 10 Tips Cara Memutihkan Selangkangan Yang Hitam Secara Alami Dengan Cepat dan Permanen
11. Cara Memutihkan Ketiak Dan Menghilangkan Bulu Ketiak
Ketiak yang bersih tidak berbulu jelas lebih terihat putih dibanding yang ada bulunya maka bagi pria cabutlah bulu ketiak anda sekali seminggu terutama di hari jumat dan bagi anda yang cewek cukur karena menurut pandangan agama kita islam cewek disunatkan mencukur bulu ketiak.

12. Cara Memutihkan Ketiak Dengan Pasta Gigi 
Ini juga sangat gampang cukup gunakan pasta gigi sebagai pemutih ketiak hitam, caranya cukup mudah yaitu : Ambillah pasta gigi (bukan pasta gigi herbal) Oleskan pasta gigi secukupnya pada jari anda. Oleskan pasta gigi tersebut pada ketiak hitam anda secara merata. Setelah anda oleskan, gosoklah dengan tangan secara halus selama 5 menit. Diamkan selama 15 menit kemudian bilas dengan air bersih. Lakukan 2 kali sehari secara secara rutin untuk hasil maksimal.
13. Cara Memutihkan Ketiak dengan  Baking Soda
Perlu diketahui bahawa ternyata beking soda banyak manfaatnya, bisa memerahkan bibir, memutihkan gigi dan sekarang memutihkan ketiak dan selangkangan juga bisa. caranya cuman tinggal campur baking soda dengan sedikit air lalu oleskan pada bagian yang hitam. Jangan terlalu banyak, jangan diamkan terlalu lama dan sebaiknya dilakukan jangan tiap hari bisa dua kali dalam seminggu.
Tips cara memutihkan ketiak secara alami dengan cream pemutih ketiak di atas dapat anda lakukan sebagai perawatan secara rutin. Namun perlu anda ketahui pada kasus tertentu mungkin cara tersebut kurang efektif seperti kulit ketiak menjadi hitam yang diakibatkan karena kondisi acanthosis nigricans.

Demikian artikel kecantikan dari obatgatals.blogspot.com  tentang cara memutihkan ketiak. Semoga dapat membantu dalam mengatasi menghitamnya ketiak anda.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : 13 Tips Cara Memutihkan Ketiak Secara Alami Dengan Cream Pemutih Ketiak dalam 1 Hari

RESULT / HASIL PENCARIAN :