Obat Kulit Gatal Berair, Kering Akibat Jamur dan Alergi Dengan Salep Gatal kulit seluruh Badan

Gatal pada kulit baik seluruh badan ataupun sebagian kulit kerap kali mengganggu aktivitas kita sehari-hari. tidak jarang juga orang yang mondar-mandir ke dokter untuk memeriksakan penyakit gatal di kulitnya. Ada juga sebagian orang yang mengobatinya dengan membeli salep obat kulit atau pun tablet obat kulit yang beredar di toko-toko obat atau di warung-warung dari pada konsultasi ke dokter. Dan sebagian lain lagi malah menganggap enteng gatal-gatal yang dideritanya. Mereka beranggapan bahwa gatal-gatal yang terjadi pada kulitnya akan cepat sembuh dengan sendirinya.

Obat Kulit Gatal Berair, Kering Akibat Jamur dan Alergi Dengan Salep

Dan ketika anda membeli obat kulit untuk mengatasi gatal-gatal, baik gatal yang berair atau gatal kering, alangkah baiknya jika anda mengetahui terlebih dulu secara pasti penyebabnya. Sehingga memudahkan anda dalam memilih obat kulit yang sesuai dengan gejala penyakitnya. Anda bisa bertanya kepada dokter ketika memeriksakan penyakit gatal-gatal tersebut, atau jika anda tidak ingin pergi ke dokter anda bisa membaca-baca di internet sebab-sebab gatal dan salep obat kulit untuk mengatasinya seperti artikel yang sekarang sedang anda baca ini.

Obat Kulit Gatal Berair, Kering Akibat Jamur dan Alergi Dengan Salep Gatal kulit seluruh Badan

Faktor-faktor penyebab gatal berair dan kering pada kulit

Gatal pada kulit biasanya disebabkan karena beberapa hal seperti infeksi (jamur, virus, bakteri atau parasit), alergi dan eksim dan lain-lain.

1. Gatal akibat jamur
Di Indonesia cukup banyak ditemukan kasus infeksi jamur kulit. Hal ini sangat wajar mengingat wilayah Indonseia merupakan daerah tropis yang beriklim panas dan lembab. Apalagi jika anda kurang baik dalam menjaga kebersihan badan. Gatal karena infeksi jamur ini bisa menyerang beberapa bagian dari tubuh anda seperti lipatan paha, alat kelamin, telapak atau punggung serta jari tangan dan kaki.

2. Gatal akibat virus dan bakteri
Biasanya gatal pada jenis ini akan disertai dengan demam. Virus dan bakteri merupakan dua hal yang berbeda. Maka jika gatal penyebabnya karena virus pengobannya tidak membutuhkan antibiotik, sedangkan jika penyebabnya bakteri maka dalam pengobabtannya memerlukan antibiotik. Contoh penyakit kulit akibat virus adalah cacar air, herpes dan lain-lain.

Dan contoh penyakit kulit gatal akibat bakteri adalah cacar api atau cacar monyet. Gejala penyakit ini adalah kulit menjadi gatal serta melepuh dan berisi cairan, juga ada tanda kemerahan. Bakteri ini biasanya masuk ke kulit karena gigitan serangga, akibat luka, atau karena goresan. Untuk itu menjaga kebersihan bagi penderita penyakit ini menjadi sangat penting.

3. Gatal karena parasit
Larva cacing tambang yang banyak kita jumpai di tanah lembab yang sudah terkontaminasi kotoran hewan merupakan salah satu parasit yang dapat menyebabkan gatal. Buduk atau kudis atau gudik termasuk salah satu penyakit kulit yang disebabkan oleh parasit yaitu tungau atau kutu. Penyakit jenis ini akan cepat menular dan menimbulkan rasa gatal terutama pada malam hari. Gejalanya sangat umum yaitu muncul gelembung berair pada kulit, warna merah, iritasi dan rasa gatal pada kulit yang biasanya timbul pada sela-sela jari atau telapak tangan, siku, telapak kaki, selangkangan, dan juga mungkin pada lipatan paha.

4. Gatal akibat alergi
Rasa gatal pada kulit anda bisa dipicu karena reaksi kulit yang berlebihan terhadap sesuatu atau alergi. Banyak hal yang memicu timbulnya gatal kulit karena alergi, seperti alergi makanan, alergi debu, alergi obat-obat tertentu, atau alergi bulu binatang. Biasanya ketika alergi itu muncul maka gatal-gatal pada kulit pun akan menyerang. Cara yang paling ampuh dalam mencegah supaya tidak terjadi gatal-gatal akibat alergi adalah menjauhi faktor pemicu alergi tersebut.

5. Gatal karena eksim
Eksim bisa menerpa siapa saja baik laki-laki maupun wanita dan tidak dibatasi umur. Bayi, anak-anak maupun orang dewasa dapat saja terserang eksim. Ada dua jenis eksim yang biasa kita jumpai pada penderitanya yaitu eksim basah dan eksim kering. Adapun gejala dari penyakit ini adalah :

a. Gatal-gatal
Gejala gatal-gatal akan terasa pada penderita penyakit kulit berair atau kering ini. Untuk penanganan sementara anda bisa memberi obat anti gatal agar tidak bertambah parah. Sebaiknya jika terjagi gatal-gatal jangan di garuk terlalu kencang karena bisa saja akan mengakibatkan infeksi yang lebih parah.

b. Timbul ruam merah
Timbulnya ruam merah pada penderita eksim ini bisa saja terus melebar dan bertambah jika tidak segera ditangani dengan cepat dan benar.

c. Timbul bintik-bintik merah
Gejala timbulnya bintik-bintik merah pada penderita eksim biasanya seperti bekas gigitan nyamuk. Dan jika tidak ditangani secara cepat gejala bintik-bintik ini akan semakin bertambah banyak dan akan memakan waktu yang lama dalam proses penyembuhannya.

d. Kulit terasa terbakar
Hampir pada semua penderita penyakit ini, pastinya akan merasakan kulit yang seperti terbakar. Untuk mengatasinya bisa diberi obat kulit salep.

e. Terasa panas pada kulit
Selain terasa seperti terbakar kulit yang terkena eksim juga akan terasa panas yang akan terus menyebar keseluruh permukaan kulit.
Selain itu, eksim basah biasanya akan menunjukan gejala kulit yang melepuh merah, bengkak, basah dan berair atau nanah. Sedangkan eksim kering biasanya kulit bersisik dengan keras dan mengeropeng. Dan jika penyakit ini dibiarkan terlalu lama tanpa pengobatan maka akan sangat sulit dan lama dalam prose penyembuhannya.

Obat kulit gatal berair, kering akibat jamur dan alergi dengan salep

Setelah anda mengetahui penyebab gatal pada kulit baik yang berair atau kering maka diharapkan anda akan segera menanganinya secara tepat dan bijaksana. Beberapa jenis obat kulit baik salep atau yang diminum mungkin akan cocok pada beberapa kasus penyakit kulit gatal-gatal baik untuk seluruh badan ataupun sebagiannya.

1. Jenis obat kulit gatal karena eksim
Jika kasus penyakit gatalnya eksim kering, mungkin anda bisa mencoba menggunakan pelembab kulit. Krim pelebab ini akan membantu meringankan gejala dari eksim tersebut. Dan untuk pengobatan selanjutnya bisa menggunakan jenis obat kortikosteroid yang di oles seperti salep hydrokortison untuk eksim atau jenis obat kortikosteroid yang di minum. Obat jenis ini digunakan untuk mengurangi peradangan dan rasa gatal agar berkurang.

2. Jenis obat kulit gatal karena jamur
Untuk mengatasi gatal-gatal akibat jamur maka jagalah kebersihan tubuh anda dengan mandi minimal dua kali dalam sehari. Selain itu segera ganti baju dan celana anda jika dirasa suasana kulit anda lembab dan berkeringat. Karena kondisi kulit yang lembab dan berkeringat akan menyebabkan jamur tumbuh dengan cepat. Pengobatan pada kasus seperti ini biasanya diberikan salep anti jamur misalkan Salep mikonazole.

3. Jenis obat kulit herbal
Untuk mengatasi berbagai masalah gangguan gatal-gatal pada kulit baik yang berair atu kering bisa anda gunakan obat kulit herbal yang kini sudah marak di toko-toko obat atau apotik. Berbagai jenis dan bentuk obat banyak di jual bebas seperti salep untuk di oles atau obat untuk diminum. Dan pastikan anda membeli obat kulit yang sudah teregistrasi di badan POM. Jika kamu ingin obat gatal kulit ampuh dari bahan alami maka lihat Obat Gatal Alami Paling Ampuh untuk Kulit di Selangkangan dan di Badan Aman Utuk Ibu Hamil

Jika penyakit anda tidak kunjung sembuh segera perikasa ke dokter. Karena pada setiap penyakit kulit biasanya dokter perlu melihat langsung agar dapat mengetahui jenis penyakit dan mencari penyebab yang jelas. Sehingga dapat memberikan saran penanganan yang tepat. 

Nah itulah beberapa faktor penyebab kulit gatal serta obat kulit yang bisa menjadi alternatif untuk pengobatannya.sekian saja dari kami obatgatals.blogspot.com jika ada kritik silahkan komentar dikolom komentar.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Obat Kulit Gatal Berair, Kering Akibat Jamur dan Alergi Dengan Salep Gatal kulit seluruh Badan

RESULT / HASIL PENCARIAN :